Jika Anda berkunjung ke Jogja 7 bakpia Jogjakarta yang paling terkenal ini jangan sampai Anda lewatkan. Makanan yang satu ini memang sudah mendunia. Kue yang rasanya manis berbentuk bulat ini memang sudah menjadi jajanan khas yang serasa wajib untuk dibawa pulang. Belum lengkap rasanya pergi ke Jogja tanpa membawa oleh-oleh yang satu ini.
Kata bakpia sendiri asalnya adalah dari kata Cina. Dan memang makanan ini juga awalnya merupakan makanan khas suku Cina. Kata bakpia terdiri dari dua suku kata “bak” yang berarti daging dan “pia” yang berarti kue. Jadi bakpia dalam masyarakat Cina dulu dikenal sebagai kue yang berisi daging babi.
Tetapi seiring perkembangan waktu, bakpia ini mengalami perubahan. Karena kebanyakan warga Jogja beragama Islam, oleh-oleh khas Jogja yang enak ini kemudian isinya diganti dengan daging kambing dan berbagai jenis daging yang halal dimakan. Kemudian sekarang ini untuk lebih bisa bertahan lama, bakpia diisi dengan bumbu kacang dan berbagai jenis bumbu lainnya seperti cokelat, kacang hijau, keju, nanas, dan berbagai varian lainnya. Sehingga wisatawan bisa lebih leluasa memilih bakpia sesuai rasa yang disukainya.
Awalnya, makanan khas ini diproduksi di daerah Pathok yang sekaligus menjadi sentra bakpia di tahun 1948. Oleh karena itulah banyak yang menyebutnya dengan Bakpia Pathok. Pada waktu itu, bakpia ini masih dikemas dengan menggunakan anyaman bambu yang dikenal dengan sebutan besek.
Karena banyaknya pesanan dari konsumen dan mengingat peminatnya semakin banyak, maka di tahun 1980-an baru mulai diberi merk. Tetapi uniknya, merk yang dipilih untuk kemasan bukanlah sebuah nama, melainkan nomor rumah. Sehingga dikenallah dengan sebutan Bakpia Pathok nomor 25, Bakpia Pathok nomor 75, Bakpia Pathok nomor 125 dan seterusnya.
Kemudian, seiring berkembangnya waktu, merk itu berubah menjadi nama seperti Bakpia Kencana, Bakpia Kurnia Sari, Bakpia Pia, Bakpia Djava, Bakpia Merlino, Bakpia Stik, Bakpia Raminten, Bakpia Mutiara dan lain sebagainya.
Sekarang ini sudah ada puluhan sampai ratusan merk bakpia yang beredar di seluruh Jogjakarta dengan berbagai varian dan cita rasanya masing-masing. Namun yang terkenal hanya beberapa saja. Inilah yang tidak boleh Anda lewatkan.
1. Bakpia Pathok 25
Untuk bakpia yang satu ini adalah merk bakpia yang tertua di Jogja. Resepnya sudah diwariskan secara turun temurun. Dan yang lebih menggoda lagi, bakpia yang satu ini memiliki banyak jenis rasa, seperti bakpia isi kacang hijau, keju, nanas, cokelat, durian dan aneka rasa buah lainnya.
Pusat bakpia Pathok 25 ini ada di jalan AIP II KS Tubun NG I/504, Jogjakarta. Tetapi jika Anda tidak sempat ke pusatnya, Anda bisa mengunjungi beberapa cabangnya seperti di Ongko Joyo, Pasar Pathok dan di jalan Adi Sucipto. Atau Anda juga bisa melakukan pemesanan secara online di situs resminya. Untuk harga bakpia pathok ini bisa langsung di website resminya.
2. Bakpia Pathok 75
Bakpia ini juga merupakan salah satu yang tertua sebagaimana Bakpia Pathok 25 karena sudah ada sejak tahun 1948. Untuk cara pembuatannya, bakpia ini masing menggunakan cara tradisional yang diwarisi dari nenek moyangnya. Rasanya yang gurih membuat bakpia ini memiliki banyak penggemar setia.
Bakpia bisa Anda dapatkan di jalan KS Tubun Nomor 75 dan 83, jalan HOS Cokroaminoto dan jalan Magelang.
3. Bakpia Pathok 145
Bakpia yang satu ini juga sangat terkenal karena tidak hanya menyediakan bakpia saja. Tetapi di tempat ini juga menyediakan aneka jajanan khas lainnya dari Jogja seperti yangko, geplak, dan ampyang. Kalau Anda melewati jalan Gambiran, tidak ada salahnya jika Anda mampir sebentar ke tempat ini.
Selain itu, Bakpia Pathok 145 ini juga memiliki cabang di dekat Gudeg Yu Djum di daerah Wijilan, di jalan Jenderal Sudirman, Jalan Kaliurang KM 5,6 dan Jalan Solo KM 8.
4. Bakpia Kurnia Sari
Bakpia yang satu ini merupakan salah satu bakpia generasi kedua yang lahir di era setelah tahun 80-an. Walaupun begitu, cita rasa yang ditawarkan tidak kalah dengan bakpia yang sudah ada sebelumnya. Bahkan bakpia ini lebih banyak diburu karena teksturnya yang lembut sementara kulitnya yang begitu tipis sehingga lebih nikmat karena isinya lebih berasa.
Tidak hanya itu, aneka rasa yang ditawarkan juga lebih banyak seperti kacang hijau, susu, cokelat, kopi, keju, kumbu hitam dan berbagai jenis rasa lainnya. Anda bisa mengunjunginya di jalan Glagah Sari Nomor 97 C dan 112. Selain itu Anda juga bisa menemukan salah satu kedai bakpia Jogja yang paling enak ini di Ruko Permai Pogung Lor di jalan Ringroad Utara.
5. Bakpia Merlino
Bakpia ini juga termasuk bakpia yang baru lahir. Namun, dalam perkembangannya, bakpia yang lahir di tahun 2000-an ini sudah sangat terkenal sebagaimana pendahulunya. Pasalnya, bakpia ini memiliki cita rasa yang cukup berbeda dengan bakpia pada umumnya. Salah satu keunggulan dari bakpia ini adalah rasa cappucino dan green teanya. Walaupun begitu, bakpia ini juga menyediakan rasa lain seperti ubi ungu, cokelat dan kacang hijau.
Anda bisa mencicipi bakpia ini di jalan Pakuningratan dan jalan R.E Martadinata. Bentuknya yang lebih kecil dibandingkan dengan bakpia pada umumnya membuat penasaran para wisatawan untuk mencicipinya. Dan ternyata rasa gurih dan lembutnya tidak kalah dengan bakpia yang populer lebih dulu.
6. Bakpia Kencana
Salah satu oleh-oleh makanan khas Jogja yang satu ini merupakan yang terunik. Sebab selain cita rasanya yang ditawarkannya, wisatawan juga diberi kesempatan untuk menyaksikan langsung cara pembuatannya. Bahkan bisa ikut mencoba membuatnya sendiri. Sehingga bakpia ini menjadi salah satu bakpia yang paling digemari di Jogjakarta.
Dan yang paling baru dari bakpia ini adalah bakpia crispy yang wajib untuk dicoba. Anda bisa mengunjunginya langsung di pusat oleh-oleh Ambarketawang, Gamping atau berkunjung dan memesan langsung dari website resminya.
7. Bakpia Djava
Bakpia yang satu ini merupakan jebolan dari Pathok atau Pathok. Tetapi tahun 2000-an baru berani launching nama menjadi Djava. Bakpia yang satu ini hanya menawarkan 6 varian rasa. Yaitu susu, kacang hijau, keju, kumbu, durian dan cokelat.
Bakpia ini bisa Anda temukan di jalan Laksda Adi Sucipto, Jalan KS Tubun/Pathok 93, jalan Jogja-Magelang KM 22 dan Jalan Parangtritis KM 3,5.
Itulah beberapa bakpia yang terkenal di Jogja. Sebenarnya ada banyak lagi bakpia yang ada di kota ini dengan berbagai jenis varian rasa yang ditawarkan masing-masing. Yang jelas, jajanan khas ini tidak boleh Anda lewatkan walau hanya sekali.
Sekarang ini hampir semua bakpia yang ada di Jogja sudah memiliki website resmi. Terutama 7 bakpia Jogjakarta yang paling terkenal itu. Sehingga saat ingin merasakannya walaupun tidak sedang di Jogja, Anda bisa memesannya secara online. Dan bakpia khas Jogja akan langsung diantar sampai rumah anda.
Yuk makan bakpia khas Jogja ...